Featured Post

[Review] Game of Thrones (season 6)

Setelah setahun, GoT kembali di season 6. Sebenarnya gw juga ga begitu nunggu2 sih, karena lagi asik ngikutin serial yg lain (The Flash...

Tuesday, December 03, 2013

[Review] Detective Conan: Mystery Train Case

Okey, akhirnya selesai juga baca Conan sampe yg terakhir gw donlot, yaitu chapter 876. Ceritanya udah jauuuh banget, mungkin udah volume 81/82 kalo udah dibukuin. Gw sendiri berpendapat bahwa Conan yg gw baca ini merupakan era baru yg ditandai setelah kasus di chapter awal 700an dimana  Akai Shuichi terbunuh oleh Vermouth.

kiri-kanan: Sera Masumi, Amuro Tooru, Subaru Okiya

Memasuki milestone chapter 800, ada tiga karakter baru yang cukup mencurigakan.

Yang pertama adalah Subaru Okiya. Kemunculannya udah agak lama, tadinya dia korban kasus kebakaran, dan sejak itu dia tinggal di rumah Shinichi yg kosong. Aneh juga sebenarnya kenapa Conan gampang banget ngasih kepercayaan ke Subaru. Dan tentu saja gw udah lama menduga2 kalo Subaru ini adalah penyamaran dari tokoh lain, tapi bukan musuh. Karena Conan aja percaya.

Yang kedua adalah Sera Masumi. Muncul pada sebuah kasus dimana Conan sedang bersama Ran dan Sonoko. Sera yang jago bela diri jenis Jeet Kune Do ini penampilannya tomboy, dan biasanya orang2 salah mengira kalo dia cowok, padahal dia cewek. Dia baru balik dari Amerika dan masuk ke SMA Teitan bareng Ran. Seterusnya, Sera ini yg paling sering terlibat kasus bareng Conan, dan kemungkinan besar dia udah tau kalo Conan itu Shinichi.

Yang ketiga adalah Amuro Tooru, detektif yang kerja part time di cafe Poirot. Meskipun kemampuan analisisnya bagus, dia malah mengajukan diri jadi muridnya Kogoro Mouri. Cukup sering juga terlibat kasus, biasanya yang juga melibatkan Kogoro.

Permasalahannya adalah, di antara tiga orang ini, salah satunya adalah anggota organisasi hitam yg memiliki alias Bourbon, yang ditugaskan untuk mencari Sherry, yg seperti kita ketahui mengecil menjadi Ai Haibara dan tinggal bersama Profesor Agasa.

Misteri yang melibatkan 3 orang ini mencapai puncaknya pada kasus Kereta Misteri. Conan beserta grup detektif cilik (Ayumi, Genta, Mitsuhiko, Ai) dan Profesor Agasa diundang untuk mengikuti perjalanan kereta khusus Bell Tree milik Suzuki Corp. Selain mereka, Ran dan Sonoko juga ikut, juga Kogoro. Juga Sera. Aduh, pokoknya komplit lah. Selain mereka, ada penumpang2 langganan yg biasa ikut setiap tahun. Kemudian, juga ada tamu tak diharapkan, yaitu anggota Black Organization yg menyamar, at least Vermouth ada di sana. Gin dan Vodka menunggu di stasiun tujuan. Mereka sudah menerima informasi bahwa Sherry akan ikut dalam kereta itu dari kasus sebelumnya. Dan yg juga tak terduga adalah, Amuro dan Subaru juga ada di kereta.

Kasus yg terjadi di kereta melibatkan penumpang2 reguler, tapi tentu saja, yg lebih menegangkan adalah konfrontasi dengan BO. Vermouth menyamar sebagai Akai dan berhadapan dengan Sera. Dia memanggil Sera sebagai adiknya. Dari sini, didapatlah kesimpulan kalo Sera adalah adeknya Akai.

Kasus ini membuka banyak informasi. Ibunya Shinichi, Yukiko, yg ternyata juga ikut dalam kereta, seperti biasa dalam mode penyamaran, memergoki Vermouth. Vermouth yg juga menggunakan identitas sebagai aktris Chris Vineyard, ternyata juga menyamar menjadi Sharon Vineyard, ibunya. Jadi, Sharon, aktris besar yang menjadi teman Yukiko itu sebenarnya tidak ada, dan hanya alias dari Vermouth. Dengan ini, berarti usia Vermouth diperkirakan ga tua2 banget.

Sera sempat dibius oleh Vermouth, tapi Subaru membawanya ke tempat aman. Vermouth yg sudah menyadap percakapan Conan dll, memperkirakan Ai akan berubah menjadi Sherry dan menyerahkan diri agar tidak membahayakan yang lain. Vermouth dan Bourbon juga sudah menyiapkan bom pada gerbong paling belakang untuk membunuh Sherry.

Untungnya, strategi tim Conan bekerja dengan baik. Ai tidak berubah menjadi Sherry, dan terlindung bersama Profesor Agasa. Sementara, Conan mendapat bantuan dari pihak yg tak disangka-sangka: Kaitou Kid. Yak, Kid ternyata menyamar menjadi salah satu penumpang, dan Conan bisa membongkar kedoknya. DIa meminta bantuan Kid untuk menyamar menjadi Sherry, dan berhadapan dengan Bourbon yg teryata Amuro. Gerbong yang ditempati Kid terpisah dengan kereta utama dan kemudian meledak, membuat Vermouth dan Bourbon mengira Sherry sudah mati, padahal Kid dengan skillnya berhasil lolos dengan peralatan terbangnya.

Vermouth terkecoh, tapi dia sudah berjanji pada Yukiko jika dia kalah pada kasus ini, dia akan berhenti mengejar Sherry. Tapi hal yang sama tidak berlaku pada Bourbon.

Dari kasus ini, terungkaplah identitas dari ketiga orang misterius. Sera ternyata adalah adiknya Akai, dan Amuro adalah Bourbon. Kemudian, ini belom eksplisit ditunjukin, tapi gw yakin Subaru ini adalah Akai Shuichi yang masih hidup.

-OoO-

1 comment:

Apriyudzuki said...

Kalau di anime kira-kira ini yang episode berapa ya? Sankyuu.

Post a Comment