Featured Post

[Review] Game of Thrones (season 6)

Setelah setahun, GoT kembali di season 6. Sebenarnya gw juga ga begitu nunggu2 sih, karena lagi asik ngikutin serial yg lain (The Flash...

Sunday, June 30, 2013

Villains in Marvel Avengers Alliance (part 4)

Link sebelumnya:
Villains in Marvel Avengers Alliance (part 1)
Villains in Marvel Avengers Alliance (part 2)
Villains in Marvel Avengers Alliance (part 3)

Oke, karena gw sudah nemu web yg bahas MAA cukup komplit, yaitu di wikia, berikutnya beberapa info2 yang dipaparkan akan diambil dari sana.


61. Living Pharaoh
Membentuk cult dan mengaku sebagai Pharaoh. Kekuatannya didapat dengan cara menyerap energi kosmik dan jika energi yang diserap cukup, bisa berubah menjadi Living Monolith. Muncul di specops Havok.


62. Living Monolith
Wujud dari Living Pharaoh ketika berhasil menyerap energi kosmik dalam jumlah banyak. Berwujud raksasa dan memiliki kekuatan berlipat ganda. Muncul di specops Havok.


63. Kang
Time traveler yang datang jauh dari masa depan yang memiliki teknologi yang sangat maju. Disebut juga Kang the Conqueror, karena dia menaklukkan planet-planet yang ditemuinya. Muncul di specops Hank Pym.


64. Ultron
Prototipe untuk pasukan robot ciptaan Pym yang awalnya diharapkan bisa membantu Avengers, tapi kemudian malah lepas kendali setelah komputernya memutuskan bahwa manusia membahayakan kelangsungan planet, dan mesti dimusnahkan. Muncul di specops Hank Pym (sekilas) dan specops Vision.


65. Titanium Man
Teknologi armor yang dibuat ilmuwan Russia untuk menandingi Stark, digunakan oleh ex-agent KGB yang dendam dengan Stark. Muncul di specops Rescue.


66. Blizzard
Penjahat bayaran dari Hammer Industries, untuk menyaingi Stark Industries. Mampu memanipulasi es untuk menyerang. Muncul di specops Rescue.


67. Savin
Sedikit berbeda dengan versi film, Savin adalah hasil percobaan Extremis, membuatnya memiliki kekuatan super, dan tubuh yang berisi api, dan bisa meledakkan dirinya. Muncul di specops Rescue.


68. Mandarin
Baru diperkenalkan di akhir specops Rescue. Pihak yang bertanggung jawab di balik projek Extremis. Mungkin sekali muncul di specops atau mission berikutnya.


69. Arnim Zola
Ilmuwan utama HYDRA. Memiliki wujud yg aneh, dimana tubuhnya berupa android yang memiliki layar di badannya, sebagai wajah. Muncul di specops Wonder Man.


70. Baron Strucker
Salah satu pimpinan HYDRA di bawah Red Skull. Mendapat modifikasi di tubuhnya yang membuatnya memiliki tangan yang bercakar, dan racun mematikan. Muncul di specops Wonder Man.


71. Grim Reaper
Saudara dari Simon Williams. Sama-sama diculik dan dijadikan percobaan oleh HYDRA, tapi dia memilih menjadi villain dan bersenjatakan sabit seperti halnya malaikat maut. Muncul di specops Wonder Man.


72. Taskmaster
Karakter ambigu yang diragukan berpihak pada siapa, sering bekerjasama dengan para kriminal atau supervillain lain, tapi seringpula menjadi antihero. Memiliki kemampuan untuk meniru kemampuan orang lain, istilahnya "photographic reflexes", sehingga memiliki macam-macam skill ttinggi mulai dari martial art, swordman, hingga senjata berat.


73. Venom
Simbiot luar angkasa yang menggunakan manusia sebagai host, dan menjadikan wujudnya menjadi monster dengan kekuatan superhuman, regenerasi, dan kebencian pada Spider-Man yang menjadi musuh bebuyutannya.


74. Blackheart
Mahluk perwujudan iblis yang diciptakan Mephisto. Blackheart melepaskan diri dari perintah Mephisto dan memulai aksinya sendiri, untuk merampas jiwa-jiwa, dan untuk merebut kekuasaan Mephisto. Bisa mengubah tipe kelasnya sebelum menyerang lawan.


75. Sugar Man
Monster mutant yang berasal dari universe lain, merupakan bawahan dari Apocalypse. Sugar Man melakukan berbagai eksperimen berbahaya pada tawanannya.


76. Selene
Memiliki kemampuan untuk menyerap life force orang lain secara psikis, membuatnya kembali bugar dan bisa mengontrol pikiran korbannya. Selene sudah hidup selama ribuan tahun berkat keahliannya, sekaligus mempertangguh ilmu sihirnya.


77. Dell Rusk
Senator Dell Rusk, merupakan salah satu anggota World Security Council yang mengancam keberadaan SHIELD yang dianggap gagal menjalankan tugas. Sebagai gantinya, Dell Rusk mengusulkan tim Avengersnya sendiri, yaitu Dark Avengers.
Trivia, Dell Rusk adalah anagram dari Red Skull, identitas aslinya.


78. Dark Widow
Salah satu anggota Dark Avengers buatan Dell Rusk yang menjadi tiruan Black Widow. Yelena Belova, identitas aslinya, merupakan sesama rekan Black Widow dari organisasi yang melatih mereka.


79. Dark Hawkeye
Anggota Dark Avengers lain, yang menjadi tiruan Hawkeye. Dark Hawkeye sebenarnya adalah Bullseye yang bekerja pada Dell Rusk untuk menjadi 'superhero' buatannya.


81. Dark Thor
Anggota Dark Avengers lain yang menjadi tiruan Thor. Identitas aslinya adalah Ragnarok, klon cybernetik dari Thor, diciptakan dengan DNA dari Thor menggunakan teknologi tingkat tinggi.


82. Dark Wolverine
Anggota Dark Avengers yang menjadi tiruan Wolverine. Identitas aslinya adalah Daken, putra dari Wolverine yang selama ini diduga sudah mati.

2 comments:

Papoyz said...
This comment has been removed by a blog administrator.
roelly87 said...

buset...
lengkap amat mas, sampe part 4 :)

btw, sosok terkuat di marvel ini one above all ya? sang kreator yang katanya melebihi living tribunal?

keren mas blognya

Post a Comment